Indahnya Musim Semi di Seoul

Spring in Seoul

Musim semi di Seoul menyebar di beberapa sudut kota, dan di negara yang indah dan bervariasi dengan musim yang berganti berarti dua hal; suhu mulai meningkat lagi setelah angin Siberia musim dingin, dan pohon berayun dengan cantiknya dan bunga sakura putih bermekaran. Sehingga membuat sebagian besar negri gingseng tersebut terlihat paling cantik dengan iklim cuaca tahunan yang silih berganti.

Cherry Blossom di Seoul

Tempat terbaik untuk menikmati Cherry Blossom ada beberapa tempat, di Seoul, di mulai dari Yeouido Park. Di sana kita akan menemukan ratusan ribu bunga merah muda dan putih berayun anggun di bawah sinar matahari. Itu adalah pemandangan yang benar-benar indah untuk dilihat dan tidak berlangsung lama, sehingga untuk melihat warna yang indah, merah muda bunga-bunga dan putih, harus cepat! Yeouido Cherry Blossom Festival tahun ini akan diselenggarakan dari tanggal 13 April sampai dengan 20 April 2014.
Untuk menuju ke sana: Yeouinaru Station (Line 5), Exit 1

Seoul’s 100 Spring Flower Paths

Seocho Azalea Ridge, Songpanaru Park, Hangang Banpo Seoraeseom and Cheonggyecheon

Menikmati berjalan-jalan lebih dari 160 km dengan jalur penuh bunga di sepanjang pinggir jalan, tepian sungai dan taman di Seoul. Seoul’s 100 Spring Flower Paths, termasuk berada di 36 jalur di taman-taman seperti di utara Seoul Dream Forest, Namsan Park, dan World Cup Park, ada 29 jalur pinggir jalan lainnya seperti Yeongdeungpo Yunjung Street, Gwangjin-gu Walkerhill Street, dan Donjak-gu Sadang Street, serta 31 tepi sungai termasuk Jungnang Stream dan Anyang Stream.

Taman

Untuk keluarga dan pasangan, tempat terbaik untuk pergi bertamasya saat musim semi adalah taman besar yang terletak di Seoul. Taman ini berlokasi dekat dengan berbagai sarana transportasi dan menawarkan berbagai kegiatan lain untuk menikmati serta para penjual makanan untuk camilan. Menikmati waktu yang santai di taman Utara Seoul Dream Forest, Ttukseom Seoul Forest, dan Sangam World Cup Park.

Bukit dan Taman Kota

Meskipun Seoul adalah kota yang ramai, ada sejumlah wisata alam yang penuh dengan keindahan alam di tengah-tengah hiruk pikuk kota. Gunung-gunung kecil dan taman yang terletak di jantung kota membuat musim semi semakin asik untuk di nikmati bersama keluarga, pasangan ataupun teman. Tempat-tempat ini memiliki jalan yang indah untuk berjalan-jalan dan biasanya dikelilingi oleh ruang budaya dan restoran. Di antaranya, Naksan (Mt.), Seodaemun Ansan (Mt.) dan Seokchon Lake (Songpanaru Park) adalah tempat yang paling disarankan.

Samcheong Park in Jongno, Jeungsan-no in Eunpyeong-gu, Uicheon in Gangbuk, Danghyeoncheon-no in Nowon

Scenic drives

Jika ingin pergi untuk menyetir mobil sambil melihat pemandangan, jalan terbaik yang di sarankan adalah Gamsawon-gil (Street) di Jongno-gu dan Bukgak Skyway. Dengan bunga sakura pink yang indah dan cantik, Jeungsan-no (Road) di Eunpyeong-gu, Gomdallae-gil (Street) di Gangseo-gu dan Cherry Blossom Road di Geumcheon-gu adalah yang paling disarankan. Bugak Skyway adalah rute mengemudi yang paling indah di Korea. Forsythias dan azalea berkembang indah di sini, dan dengan tempat-tempat seperti Seongbuk-dong, Buam-dong, dan Sajik-dong di dekatnya, sangat nyaman saat perjalanan jika ingin melihat pertunjukan budaya atau mencari tempat-tempat makan jika lelah mengemudi.

Walkerhill Road, Yunjung-no in Yeongdeungpo-gu

Changdeokgung Palace

Dari lima istana kuno di Seoul, Changdeokgung adalah istana yang paling indah, selain karena arsitektur Korea kuno yang menarik ada Secret Garden di mana pengunjung dapat berjalan-jalan di tepi danau, pohon-pohon raksasa dan kuil-kuil kecil untuk melihat-lihat sekitar.

Istana ini awalnya dibangun pada tahun 1405 dan 1412, dan sekarang menjadi Situs Warisan Dunia yang sangat penting bagi Korea. Tidak hanya menyajikan kompleks istana yang indah, tapi terdapat taman rahasia seperti hutan yang menawarkan udara bersih dan segar di kota ini. The majestic Royal Library, tempat yang menghadap kolam, adalah tempat yang tenang dan damai untuk duduk bersantai dan menikmati pemandangan sekitar, hal yang langka di Seoul! Pengunjung dapat memilih antara tur pendek atau lebih panjang, dan tentu saja tergantung dengan biaya yang sedikit lebih tinggi untuk tour yang lebih lama.
Untuk menuju ke sana: Anguk Station (Line 3), Exit 3

Jogyesa Temple

Candi Budha; daerah perdamaian dan ketenangan dikelilingi oleh blok-blok kantor bertingkat tinggi Korea. Dibangun pada tahun 1932, candi ini sangat indah dengan dihiasi dengan gambar-gambar kehidupan Buddha. Jogyesa adalah markas dari sekte Buddha yang disebut Jogye, terbesar di Korea, dan sebagai tempat meditasi Zen yang merupakan metode relaksasi pilihan di sini.

Ini adalah tempat yang menarik untuk di datangi jika ingin menikmati acara tahunan Lotus Lantern Festival (April 24-11 Mei 2014), di mana beberapa hari pameran dan perayaan yang berlangsung meriah, highlight lampion menghiasi jalan dari Dongdaemun ke Jogyesa di mana akan ada 100.000 lentera di pasang tinggi melalui jalan-jalan kota menuju kuil.
Untuk menuju ke sana: Anguk Station (Line 3), Exit 6.

War Memorial Museum

Ada pilihan lain saat wisata musim semi di Korea, jika ingin mengetahui bagaimana perjuangan nenek moyang Korea membela negara dan keluarga mereka terhadap pasukan musuh yang menyerang berabad-abad yang lalu, kita diajak untuk melihat sesuatu yang berbeda yang mengesankan saat mereka mengumpulkan berbagai teknologi temuan yang mencakup artikel asli bersejarah dan penemuan lainnya, atau rasa ingin tahu tentang bagaimana serangan Korea Utara atas Korea Selatan yang membuat jutaan orang mengungsi dan melarikan diri dari ibukota dalam ketakutan mereka.

War Memorial Museum adalah tempat yang layak di kunjungi. Untuk masuk ke tempat ini dan melihat berbagai patung pahlawan militer sepanjang sejarah, orang-orang yang berjuang keras dan mati terhormat untuk membela negara mereka, adalah sebuah pengalaman yang tidak mudah dilupakan.
Untuk menuju ke sana: Samgakji Station (Lines 4 dan 6), Exit 12

Hangang (River) Park

Saat musim semi datang banyak kegiatan yang di lakukan oleh orang-orang Kebanyakan seperti, memancing, berselancar dan ski air adalah kegiatan populer di sepanjang sungai ini dengan di kelilingi berbagai taman dan tanaman hijau yang dapat ditemukan sepanjang tahun, dengan suasana yang berbeda untuk setiap musim. Pulau utama di sungai ini, Yeouido, memiliki sebuah taman yang mempesona dengan kebun, rumput, kolam dan paviliun. Ada jalur bersepeda dan jalan setapak jika ingin berjalan-jalan santai. Ada Ttukseum resort, ditambah Seongsan dan zona Mangwon yang merupakan tempat yang bagus untuk kegiatan rekreasi atau berolahraga.

Basket, jogging, kolam renang terbuka, taman bermain, bulu tangkis dan tenis semua tersedia, ditambah tempat yang bagus untuk berjalan-jalan, bersantai dan menikmati suasana.

Bersepeda adalah hal yang populer di lakukan disini dengan jalur sepeda di sepanjang jalan melewati pinggiran sungai Hangang yang indah.

Sumber dan Foto: Visitseoul dan google search | Trans: yunaaratajj92@salamkorea

Profile photo of Hermailinda Evianisa
Me "YunaArataJJ92" | Author | Fanfiction | "You'll never know.., what will happen to your life, Whether it's joy or sadness ..., you'll never know the future in front of you ... even if you try to do your best, you will experience it too, no matter how hard you're away ... the fact that you have to live like that ... "Quotes Fill My Heart With Song