Di Korea Usia 20 Dirayakan Secara Nasional!

coming-of-age-soompi

Usia 20 tahun memiliki makna yang cukup menarik di Korea Selatan. Ketika seseorang menginjak usia 20 tahun (usia internasional 19 tahun), maka ia akan berubah menjadi dewasa. Hal ini dikarenakan saat memasuki usia 20 seseorang akan memiliki banyak aspek serta status dan peran baru yang perlu dihadapi. Berbeda dengan di Indonesia ketika usia 17 merupakan usia yang menjadi simbol kedewasaan, di Korea Selatan usia 20 tahun justru dirayakan secara nasional.

Korea menyebutnya “Coming of Age” setiap tahun pada hari Senin ketiga di bulan Mei. Pada tahun ini jatuh pada 19 Mei lalu dan dirayakan sebagai hari yang istimewa. Pada hari ini, semua orang yang memasuki usia 20 tahun di tahun 2014 akan diberikan hadiah spesial berupa mawar, parfum, hingga ciuman.

Orang yang memasuki usia 20 tahun akan dianggap sudah “dewasa” sehingga memiliki tanggung jawab yang lebih besar bahkan untuk mengambil sebuah keputusan. Pada tahun 2014 ini, orang di Korea yang lahir pada tahun 1995 dan setelah tanggal 1 Juli tahun 1994 semua merayakan “Coming of Age” ini. Beberapa idola yang merayakan “Coming of Age” ini adalah  Sehun & Kai EXO KYoungjae BAP, Krystal & Sulli f(X) Suzy Miss A, dan Ilhoon BTOB.

 

Sumber berita dan foto: Soompi.com